What Do You Love? Sebuah Inisiatif Dari Google

Tim Google nampaknya ingin menunjukkan lebih banyak dari apa yang dapat mereka lakukan dengan cara yang menyenangkan dan menarik. Salah satunya adalah menciptakan metasearch engine yang bernama What Do You Love. What Do You Love (WDYL) adalah metasearch engine dari Google.
Tujuan utama dari WDYL adalah untuk mendapatkan lebih dari apa yang dicintai dengan mencari di berbagai produk Google dengan satu klik. Pencarian dengan kata-kata yang dianggap tidak pantas oleh Google akan disensor sehingga pengguna langsung diarahkan ke halaman WDYL untuk anak kucing dengan gambar pelangi pada backgroundnya.
Kalian dapat mengaksesnya melalui URL: http://www.wdyl.com
Cobalah, masukan subjek yang paling kalian sukai dan klik pada tombol heart untuk memulai pencarian. Saya percaya "aplikasi" seperti ini memiliki masa depan yang sangat baik dalam lanskap ruang online yang terus berubah.

What do you love?

Sumber:
http://firewater-interactive.blogspot.com/
http://en.wikipedia.org/wiki/WDYL_(search_engine)

0 Comments

Post a Comment